Nextren.com -Konektor USB Type-C kini telah menjadi konektor universal perangkat smartphone, laptop, Macbook, hingga iPad Mini generasi terbaru.
Penggunaan konektor USB Type-C untuk perangkat smartphone, laptop, Macbook, dan iPad Mini bukanlah tanpa alasan.
Konektor USB Type-C mempunyai banyak keunggulan dibandingkan dengan konektor lain seperti konektor micro USB dan konektor lightning iPhone.
Baca Juga: Apple Resmi Luncurkan iPad Mini 2021, Pakai Chip A15 dan Port USB-C
Baru-baru ini, komisi Uni Eropa berencana untuk menerapkan kebijakan baru yang mewajibkan semua perangkat smartphone dan elektronik untuk menggunakan USB type-C.
Aturan tersebut bertujuan untuk mengurangi limbah charger elektronik yang berada di kawasan Uni Eropa.
Selain itu, konektor USB type-C juga dinilai akan memudahkan pengguna dalam hal pengisian daya baterai dan transfer data.
Lalu, apa saja kelebihan yang dimiliki oleh kabel USB Type-C dibandingkan dengan kabel lightning iPhone?
Simak penjelasan di halaman berikutnya.
1. KecepatanPengisian Daya
USB Type-C mempunyai kecepatan pengisian daya 5x lebih baik daripada kabel iPhone.
USB Type-C dapat mengisi daya baterai dengan kecepatan hingga 100W.