Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - Piala Sudirman 2021 merupakan ajang kompetisi bulutangkis kelas dunia yang diadakan setiap dua tahun sekali.
Dan untuk ajang kali ini, pertandingan pertama yang akan dimulai pada tanggal 26 September 2021 akan mempertemukan Timnas Indonesia vs NBFR
NBFR sendiri merupakan singkatan dari National Badminton Federation of Russia yang merupakan lembaga yang berisikan atlet-atlet bulutangkis asal Rusia.
Jika sesuai jadwal, tim bulutangkis Indonesia akan mulai bertanding pada pukul 20.00 WIB.
Baca Juga: Cara Melihat Hasil Skor SKD CPNS 2021 secara Live, Lewat Link Ini!
Kevin Sanjaya/ Gideon sebagai salah satu ganda putra andalan Indonesia pun akan turut berlaga di pertandingan nanti malam.
Dan jika berhasil dalam pertandingan awal ini, nantinya Indonesia akan segera bertemu dengan Denmark yang juga berada di Grup C.
"Saya lihat semua bergitu bersemangat berlatih. Semoga semua bisa memanfaatkan waktu unutk latihan sebaik mungkin," ungkap Rionny Mainaky, selaku Kabid Binpres PP PBSI, dikutip dari situs resmi PBSI, Miggu (26/9).
Pertandingan Piala Sudirman 2021 antara Indonesia vs NBFR pun akan disiarkan langsung di berbagai saluran media seperti televisi ataupun streaming.
Untuk penyangan di televisi, Piala Sudirman 2021 ditayangkan di stasiun televisi nasional TVRI.
Baca Juga: Ini Link Streaming Liverpool vs AC Milan di Liga Champions 2021/22