Follow Us

Hacker China Diduga Serang Situs Indonesia Memakai Ramsomware Thanos!

Martinus Aditama - Senin, 13 September 2021 | 15:40
Ilustrasi hacker
Wikimedia

Ilustrasi hacker

Nextren.com - Baru-baru ini, hacker China diduga telah melancarkan serangan siber kepada sejumlah situs Indonesia.

Situs Indonesia yang diserang oleh para hacker China tersebut bukanlah situs sembarangan.

Hacker China diketahui menyerang beberapa situs kementerian dan lembaga Indonesia.

Total, ada sekitar 10 situs resmi Kementerian dan Lembaga Indonesia yang mengalami penyerangan oleh hacker China.

Baca Juga: Cara Melindungi Akun Facebook, Instagram dan WhatsApp dari Hacker, Aktifkan Fitur Wajib Ini

Dugaan penyerangan hacker China ini pertama kali diketahui oleh Insikt Group pada hari Jumat (10/9/2021) yang lalu.

Insikt Group melaporkan, hacker China yang menyerang situs Kementerian dan Lembaga Indonesia tergabung kedalam Mustang Panda Group.

Sekelompok hacker tersebut melakukan penyerangan dengan memanfaatkan sebah ramsomware khusus.

Lalu, ramsomware apa yang digunakan oleh para hacker China? Yuk lanjut di halaman kedua.

Para hacker China memanfaatkan sebuah ramsomware yang namanya terinpirasi dari sosok karakter penjahat di semesta Marvel.

Jelasnya, hacker China menggunakan ramsomware bernama Thanos untuk menyerang situs kementerian dan lembaga Indonesia.

Penyerangan yang dilakukan lewat ramsomware Thanos bertujuan untuk meretas situs-situs tersebut.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest