Follow Us

Laptop ASUS Chromebook C214 Rilis Untuk Pelajar Sekolah Online, Ini Harganya

Fahmi Bagas - Minggu, 22 Agustus 2021 | 11:30
ASUS Chromebook C214 rilis untuk menyasar segmen pelajar.
Nextren

ASUS Chromebook C214 rilis untuk menyasar segmen pelajar.

Pihak perusahaan mengklaim perangkatnya tersebut dapat bertahan dari benturan yang terjadi ketika jatuh dari ketinggian 1,2 meter.

Baca Juga: ASUS Luncurkan ROG Zephyrus M16 dan ROG Zephyrus S17 di Indonesia

Fitur keamanan lain yang disematkan pada ASUS Chromebook C214 juga berasal dari tekstur anti-selip yang dikatakan dapat membuat anak-anak mampu menggenggam perangkat lebih mudah.

Tak ketinggalan, ASUS turut membenamkan fitur temper-resistant dan anti-spill di tombol keyboard laptop untuk meningkatkan ketahanan perangkat.

Temper-resistant berfungsi untuk membuat tombol tidak mudah lepas dari modul, sedangkan anti-spill dapat membuat keyboad tetap aman ketika terkena air.

Baca Juga: ASUS ExpertBook B9400 Resmi Dirilis, Laptop Bisnis yang Cocok Buat WFH

Spesifikasi ASUS Chromebook C214

Laptop ASUS terbaru ini memiliki ukuran layar sebesar 11.6 inci yang juga sudah mendukung fitur touch-screen.

Pihak perusahaan juga membenamkan dua buah lensa kamera di bagian dan belakang dengan resolusi masing-masing 720p dan 5MP.

Lalu jika berbicara soal performa, ASUS Chromebook C214 dilengkapi dengan prosesor Intel Celeron N4000 yang memiliki kecepatan sampai 4.7 GHz.

Kinerja lainnnya pun didukung dengan pembekalan RAM 4GB yang disandingkan bersama memori internal 32GB dan dapat diperluas hingga 2TB menggunakan kartu MicroSD.

Baca Juga: Harga ASUS ROG Zephyrus M16 Sudah Dirilis di Malaysia, ini Kisarannya!

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest