Follow Us

Review DxOMark, Hasil Kamera Huawei P50 Pro di Peringkat Pertama

Zihan Fajrin - Sabtu, 31 Juli 2021 | 17:02
Kamera Huawei P50 mendapat peringkat tertinggj di DxOMark

Kamera Huawei P50 mendapat peringkat tertinggj di DxOMark

Baca Juga: Resolusi Kamera Huawei P50 Pro Terungkap, Rilis 29 Juli di Tiongkok

Sedangkan secara keseluruhan kamera belajang Huawei P50 Pro mendapatkan skor 144.

Berkat pengaturan quad kamera canggihnya yang terdiri dari kamera utama 50MP, lensa periskop 64MP, lensa ultrawide 13MP, dan lensa B/W 40MP.

Huawei masih setia menggunakan lensa dari Leica untuk P50 Pro.

Sensor utama 50MP serta modul monokrom 40MP dari P50 Pro mampu menghasilkan kualitas gambar dan video yang luar biasa.

Selain itu, hasil review DxOMark juga menyebutkan keunggulan lain dari hp flagship ini.

Kamera periskop 64MP Huawei P50 Pro bisa digunakan untuk bidikan yang diperbesar tetapi dengan noise rendah.

Detail dari hasil gambar juga tidak tertinggal dan memiliki rentang dinamis yang lebar.

Foto malam di P50 Pro diperkirakan akan sangat dicari oleh konsumen.

Serta video dari kamera Huawei P50 Pro menunjukkan eksposur yang sangat baik, rentang dinamis, dan kinerja fokus otomatis yang stabil.

Baca Juga: Huawei Klaim HarmonyOS Dipakai 30 Juta Device, Termasuk Indonesia?

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest