Follow Us

Anak Pakai Hape? Yuk Lindungi Dari Bahaya Online Dengan SecureKids

Wahyu Subyanto - Selasa, 20 Februari 2018 | 19:45
anak-anak memakai smartphone
broadbandchoices

anak-anak memakai smartphone

dashboard kontrol di SecureKids
uptodown

dashboard kontrol di SecureKids

GeolocationAnda tidak perlu menelepon anak Anda untuk mengetahui di mana dia berada.Dengan SecureKids Anda akan mengetahui lokasi yang tepat dengan secara mudah dan mudah, dengan sekali klik.Call ControlFitur Call Control dapat memblokir nomor telepon orang yang tidak boleh dihubungi anak Anda.Anda bisa membuat daftar nomor telepon putih dari kontak masing-masing hape. Jadi hape si anak hanya dapat menelepon dan menerima panggilan dari nomor yang telah Anda pilih.Anda juga dapat memblokir nomor telepon yang tidak dikenal.

Uniknya, Anda juga bisa memiliki akses ke nomor tersebut dengan memasukkan nomor telepon baru ke dalam agenda, atau menghilangkan nomor yang tidak Anda inginkan berada di hape itu.

(BACA : Meme Genenator, Aplikasi Gratis Buat Meme Lucu di Hape Android )Web ControlMengelola aplikasi apa yang bisa digunakan di hape anak Anda.Dengan kontrol orangtua, SecureKids Anda dapat mengelola aplikasi apa yang digunakan anak-anak dan bagaimana penggunaannya.Bagi anak-anak yang lebih kecil, ada sistem yang sederhana namun efektif untuk melindungi keingintahuan mereka. Cukup tambahkan daftar halaman web yang bisa diakses dari hape si anak, maka situs lain yang tidak ada dalam daftar itu, otomatis tidak dapat diakses.Ada pula pilihan filter yang memberi anak-anak bebas berselancar di sekitar situs web lainnya, namun mencegah mereka mengakses situs yang tidak sesuai untuk mereka, bergantung pada filter yang dipilih. Anda juga bisa memilih mesin pencari yang mereka gunakan, mulai dari tingkat permisif sampai yang lebih aman.Bahkan memungkinkan penggunaan SafeSearch, yang bisa memblokir konten yang dianggap Google tidak sesuai untuk anak di bawah umur.

(BACA : Akhirnya Apple Rilis iOS 11.2.6 Sebagai Solusi Kerusakan Bug )

AlarmDengan fitur SecureKids Alarm, Anda dapat memprogram alarm untuk anak-anak Anda kapan saja, dimana saja, tanpa menyentuh hape si anak. Anda hanya perlu akses internet untuk melakukannya.Anda juga dapat menambahkan pesan untuk anak-anak, mengubah tanggal atau membuatnya berulang selama beberapa hari.Bahkan di update baru, Anda dapat membuat alarm instan sehingga bisa memberi tahu anak tentang kejadian apa pun.

(BACA : Plus dan Minus Xiaomi Redmi Note 4X, Hape Ngehits yang Masih Diburu )Online SecuritySetiap komunikasi antara web, perangkat dan server sudah dienkripsi.Artinya segala informasi di dalamnya tak bisa diakses pihak lain.Setelah perangkat seluler terdaftar di sistem, ada kunci unik yang akan mengidentifikasinya, sehingga perangkat lain tidak dapat mengakses hape anak Anda.SecureKids hanya dapat dihapus dengan memasukkan kode unik yang diberikan.

(BACA : 5 Plus Minus Infinix Hot S3 Dijual Rp 1,9 Juta, Benarkah Layak Beli? )

HargaSecureKids hanya tersedia di Google Play untuk smartphone Android, dengan tiga paket pilihan.Paket Family 1 adalah gratis, namun hanya bisa memantau 1 hape anak Anda saja dari 1 perangkat, dengan fitur terbatas. Paket Family 5 harganya Rp 285 ribu/tahun, dengan fitur yang lebih lengkap dan tanpa batasan, serta bisa memantau untuk 5 anak dari 2 perangkat.Paket Family 10 harganya Rp 713 ribu per tahun, dengan fitur yang lebih lengkap dan tanpa batasan, serta bisa memantau untuk 10 anak dari 5 perangkat. (*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest