Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari
Nextren.grid.id - Beberapa artikel yang banyak ditemukan di internet menjelaskan tentang cara terbaik mengisi baterai ponsel.
Banyak yang menyarankan agar mengisi baterai saat kondisinya telah benar-benar habis.
Namun, tak sedikit pula yang mengatakan bahwa baterai harus diisi setelah daya di bawah 50 persen.
Apapun pendapat yang disampaikan, tak ada satupun artikel yang membenarkan aktivitas mengisi baterai sambil tidur di malam hari.
(BACA:Paket Data Unlimited Indosat Wajib Dijajal, Dijamin Puas Internetan)
Tak dapat dipungkiri bahwa banyak sekali orang yang mengisi baterai hape di malam hari.
Kemudian baru mencabutnya di pagi hari saat dirinya bangun dari tidur.
Menurut Hatem Zeine, pendiri Ossia yang merupakan pengembang teknologi pengisian nirkabel mengatakan bahwa, mengisi baterai ponsel semalaman sama dengan mengisi baterainya selama 4 bulan dalam satu tahun.
Hal ini malah justru membuat kualitas baterai ponsel tersebut menurun.
(BACA:Wow! Ini yang Akan Dilakukan Pemerintah Setelah Sita Hape Selundupan)