Nextren.com - Baru-baru ini, undian pembagian babak grup turnamen Piala Dunia game sepakbola FIFA, yakni FIFAe Nations Cup 2021 telah dilakukan.
Dari hasil undian tersebut, Timnas Indonesia yang bisa disebut eNational Squad Indonesia tergabung di grup B.
Grup B FIFAe Nations Cup 2021 sendiri dihuni oleh salah satu lawan kuat yang berasal daribenua Eropa.
Salah satu lawan kuat asal benua eropa yang ada tergabung di grup B bersama eNationalSquad Indonesia adalah Timnas Jerman.
Baca Juga: Membanggakan! Timnas Bola Indonesia Sukses Lolos ke Ajang Piala Dunia
Meskipun begitu,eNational Squad Indonesia yang diwakili olehFahmi Husaeni dari Dewa United danMoehamad Zulisar dari Zeus Gaming optimis dapat mengalahkan perlawanan Jerman.
Tidak hanya itu saja, keduanya juga optimis Indonesia akan lolos dari babak grup dan melaju ke fase selanjutnya.
Namun, selain Timnas Jerman, eNational Squad Indonesia pun akan satu grup dengan beberapa negara kuat lainnya.
Lalu, siapa saja kompetitoreNational Squad Indonesia selain Jerman di grup B? Yuk lanjut di halaman kedua.
Selain Timnas Jerman,eNational Squad Indonesia akan satu grup dengan satu negara asal benua Eropa lainnya.
Satu negara asal benua berjuluk benua biru selain Jerman yang bakal menjadi lawan eNational Squad Indonesia di ajangFIFAe Nations Cup 2021 adalah Belgia.
Nantinya, Belgia akan menjadi lawan tangguh lainnya darieNational Squad Indonesia setelah Jerman.
Baca Juga: EA Akui Ada Data Penting Game FIFA 21 dan FrostBite Dicuri Hacker
Selain Belgia dan Jerman, satu lawan tangguheNational Squad Indonesia lainnya berasal dari Amerika Latin.
Negara tersebut merupakan finalis FIFAe Nations Cup seri sebelumnya, sehingga perlu diwaspadai oleheNational Squad Indonesia.
Negara dari Amerika Latin yangmerupakan bakal calon lawaneNational Squad Indonesia di grup B FIFAe Nations Cup 2021 adalah Timnas Argentina.
Selain ketiga Timnas tersebut, dua slot lain diisi oleh dua negara kuda hitam yang tidak boleh diremehkan, yaitu Amerika Serikat dan Israel.
Lalu, kapanFIFAe Nations Cup 2021 akan diselenggarakan? Yuk simak informasi lengkapnya di halaman ketiga.
Rencananya,FIFAe Nations Cup 2021 akan diselenggarakan pada bulan Agustus 2021.
Lebih jelasnya, turnamen game populer bertema sepakbola besutan EA tersebut akan terselenggara pada tanggal 20-22 Agustus 2021 di kota Copenhagen, Denmark.
Nantinya,Fahmi Husaeni danMoehamad Zulisarakan bertanding dengan lawan-lawannya di dua konsol game, yaitu PlayStation 4 (PS4) dan Xbox One.
Baca Juga: Jelang Lawan Liverpool, Rating Karim Benzema di Game FIFA 21 Meningkat!
Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkaiteNational Squad Indonesia yang akan berlaga di ajangFIFAe Nations Cup 2021.
Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update dan perkembangan seputar kiprah dua putra bangsa Indonesia di ajangFIFAe Nations Cup 2021 bulan Agustus mendatang. (*)