Follow Us

TV Analog Mulai Stop 17 Agustus: Ini Cara Mengubah TV Biasa Menjadi TV Digital

Wahyu Subyanto - Minggu, 20 Juni 2021 | 21:00
Ilustrasi TV tabung yang memakai sistem siaran analog
alibaba

Ilustrasi TV tabung yang memakai sistem siaran analog

Maka, cara pertama untuk beralih ke TV digital adalah dengan membeli set top box (STB) dan antena digital.

Alat ini bisa dibeli di e-commerce dengan harga beragam.

Baca Juga: Kenapa vivo V21 5G Rilis Lebih Cepat Dibanding versi 4G? Ini Alasannya

Cara mencari siaran digital melalui STB

Setelah membeli STB dan aentana digital, lalu bagaimana cara nonton siaran TV digital di TV analog?

Berikut langkah-langkahnya di bawah ini.

1. Pastikan TV analog dan perangkat STB DVBT2 sudah saling terhubung.

2. Nyalakan TV lalu masuk ke mode AV.

3. Jika ada beberapa mode AV, sesuaikan dengan koneksi STB, misalnya AV1, AV2, atau lainnya.

4. Jika mode AV sudah ditentukan, langsung nyalakan perangkat STB.

5. Tekan tombol "Menu" di remot STB, cari opsi "Pencarian Saluran" dan klik "Pencarian Otomatis".

6. Tunggu hingga perangkat berhasil mencari sinyal siaran TV digital hingga selesai.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest