Selain itu, perangkat ini juga belum menyertakan sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan terhadap air dan debu dengan intensitas tertentu.
Update Harga Samsung Galaxy A51
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangannya, mari membahas soal harga Samsung Galaxy A51.
Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Tab A7 Lite, Harga Cuma Rp 3 jutaan
Pantauan Nextren di sejumlah e-commerce menunjukkan bahwa harga Samsung Galaxy A51 sudah berada di kisaran Rp 3,4 jutaan.
Padahal pada saat awal peluncuran, seri ini dijual dengan harga Rp 4,4 juta.
Namun perlu dicatat kalau update harga tersebut adalah untuk versi RAM 6GB + 128GB memori penyimpanan.
Baca Juga: Harga HP Samsung Bekas ini Hanya Rp. 3 Jutaan, Memori Internal 512GB!
Dan untuk variasi yang lebih tinggi tentunya dijual dengan harga yang lebih mahal.
So, gimana menurut kamu Sobat Nextren? apakah penurunan harga Samsung Galaxy A51 yang hampir Rp 1 juta itu cukup menguntungkan?
(*)