Nextren.com - Hari ini akhirnya Telkomsel resmi menghadirkan internet 5G untuk masyarakat Indonesia.
Layanan internet 5G tersebut hadir setelah Telkomsel lolos Uji Laik Operasi (ULO) dari Kementerian Kominfo, pada 21 Mei 2021 lalu.
Menurut Menkominfo, Surat Keterangan Laik Operasi (SKLO) Layanan 5G kepada PT Telkomsel itu menandakan kesuksesan persiapan PT Telkomsel untuk melakukan penggelaran jaringan 5G.
Adapun jaringan 5G Telkomsel akan dilakukan di frekuensi 2.300 MHz atau 2,3 GHz, dengan lebar pita 30 MHz dari rentang 2.300 MHz hingga 2.330 MHz.
4G vs 5G
Dalam acara peluncuran internet 5G secara virtual, pihak Telkomsel memaparkan sejumlah kelebihan 5G dibanding 4G.
Yang paling terlihat tentu saja kecepatan internet 5G yang bsia mencapai 20x hingga 100 x lebih cepat daripada 4G.
Baca Juga: Inilah Daftar HP 5G Oppo Yang Siap Dipakai Untuk Internet 5G Telkomsel
Kelebihan kedua 5G adalah latensi atau jeda yang sangat rendah, 10x lebih rendah dibanding 4G. Hal ini sangat penting untuk respon yang cepat dalam beragam kebutuhan koneksi online, seperti gaming, mobil otonom, hingga sensor-sensor IoT.
Kemudian keuntungan ekonominya, secara global sudah dihitung bahwa output ekonomi layanan 5G akan menciptakan nilai USD 13.1 triliun.
Penerapan layanan 5G juga disebut bisa menciptakan USD 22.8 miliar pekerjaan baru, dengan sejumlah keuntungan untuk industri yang memanfaatkannya seperti pertambangan, smart home, mobil otonom, operasi jarak jauh.
Informasi lokasi mana saja yang siap dipakai internet 5G berikut harga paketnya, yuk lanjut ke halaman berikutnya.