Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Bocor Di Internet, Inilah Tampilan dari Smartphone Huawei P50!

Martinus Aditama - Sabtu, 01 Mei 2021 | 16:00
Render desain Huawei P50 Pro.
Twitter /@OnLeaks

Render desain Huawei P50 Pro.

Nextren.com - Baru-baru ini, dunia maya dihebohkan dengan kehadiran bocoran dari wujud salah satu smartphone terbaru besutan Huawei Apple, yakni P50.

Bocoranwujud Huawei P50tersebut pertama kali bocor dan beredar melalui media sosial Twitter.

Lebih tepatnya, akun Twitter @duanrui1205lah yang pertama kali membagikan bocoran ini.

Baca Juga: Rumor Huawei P50 Series Akan Dibekali Dua Jenis Prosesor Kirin 9000

Akun Twitter @duanrui1205 sendiri memang dikenal sering memberikan bocoran-bocoran informasiterkait produk-produk gadget terbaru, terutama smartphone.

Bahkan, postingan di akun Twitternya juga selalu dinanti oleh banyak orang yang penasaran akan bocoran informasitersebut.

Sekitar pertengahan bulan April lalu, postingan akun @duanrui1205 terkait bocoran notch iPhone 13 juga sempat menggemparkan publik Twitter.

Kini,belum genap sebulan berlalu,akun Twitter ini kembali membuat kehebohan melalui postingan terbarunya terkait bocoran terbaru dariwujud smartphone Huawei P50.

Lalu,bagaimana bentuk dan tampilan dari Huawei P50 menurut akun Twitter @duanrui1205? Yuk lanjut ke halaman berikutnya.

Lewat akun Twitter @duanrui1205 di salah satu postingan terbarunya, dapat dilihat bahwa Huawei P50 akan menggunakan layar fullscreen.

Selain itu, smartphone baru ini jugaakan mengadopsi sistem punch hole untuk kamera bagian depannya.

Terakhir, yang paling mencolok dari wujud Huawei P50 di postingan terbaru@duanrui1205 ini adalah bentuk dari kamera yang terkesan futuristik dan memiliki banyak sensor serta lensa kamera.

Baca Juga: Huawei P50 Series Akan Hadir Berdekatan Dengan Rilis HarmonyOS 2.0

Masih di postingan yang sama, akun Twitter @duanrui1205 mengungkapkan bahwa dirinya mendapatkan bocoran ini melalui gambar terbaru dari smartphone ini yang diposting di website resmi Huawei.

Namun sayangnya, gambar tersebut kini telah dihapus oleh Huawei sehingga orang-orang yang penasaran tidak dapat melihatnya lagi.

Sementara itu, Huwaei diketahui masih bungkam dan belum memberikan pernyataan resmi terkait beredarnya bocoranwujud dari seri smartphone P50 ini.

Jadi kesimpulannya, bocoran ini masih belum dapat dipastikan kebenarannya sebelumHuawei memberikan pengumuman resminya. (*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x