Nextren.com -Epic Games telah mendiskualifikasi tim Fortnite dari turnamen Fornite Championship Series (FNCS) karena tweet ancaman dari seorang anggota tim.
Timyang terdiri dari Wrigley, Userz, dan Dictating ini sebenarnya telah lolos ke grandfinal FNCS di region NA, namun Epic Games membatalkan hal tersebut karena tweet ancaman dari Wrigley.
Wrigley mengirimkan sebuah tweet ancaman yang ditujukan kepada kepala Creative Officcer Epic Games, Donald Mustard.
Baca Juga: Neymar Pemain Bola Timnas Brasil Akan Jadi Karakter Baru Fortnite
Menanggapi perilaku toxic dari Wrigley, Epic Games mengirimkan sebuah email kepada trio tim yang terdiri dari Wrigley, Dictating dan Userz.
Email tersebut berisikan keputusan Epic Games untuk mendiskualifikasi dan mengeluarkan trio tim tersebut dari Chapter 2 Season 5 FNCS.
Epic Games mengungkapkan bahwa trio tim Fortnite ini telah melanggar peraturan dengan mengirimkan tweet umpatan kepada penyelenggara kompetisi.
Dictating dan Userz sangat kecewa dengan keputusan Epic Games untuk mendiskualifikasi tim-nya hanya karena ulah dari salah satu anggota tim.
Setelah terdiskualifikasi, seluruh jerih payah trio tim Fortnite ini untuk mencapai grand final sepanjangseason 5 telah sia-sia.
Selain itu, ketiga orang yang tergabung dalam tim ini juga kehilangan uang jaminan hadiah yang akan mereka peroleh, bahkan jika mereka berada di tempat terakhir.