Ternyata mudah, pertama pastikan kamu sudah mengunduh Instagram dalam versi terbaru.
Setelah itu, masuk ke menu Instagram Live seperti biasa dan beri judul sesuai yang diinginkan.
Kemudian, mulai Live, lalu pada bagian kanan bawah kamu akan menemukan ikon kamera bertanda +.
Klik ikon tersebut, lalu pilih akun yang ingin kamu ajak masuk ke dalam Live Rooms. Entah itu yang sudah mengirim permintaan atau belum.
Baca Juga: Cara Membuat Teks Bergerak di Instagram Stories, Tampilan Lebih Keren!
Baca Juga: Cara Hapus Akun Instagram Tanpa Memakai Username dan Password
Jika sudah, kamu tinggal menunggu mereka masuk dan Live Rooms pun sudah bisa digunakan.
Tak cuma untuk sesi talk show, Live Rooms juga diharapkan bisa memberi kreator lebih banyak cara dalam membangung bisnisnya.
Lewat Live Rooms, penonton bisa langsung membeli lencana untuk kreator favoritnya.
Kemudian, mereka juga dapat menggunakan fitur interaktif lain, seperti Shopping dan Live Fundraisers.
Live Rooms bukanlah satu-satunya fitur baru yang dihadirkan Instagram untuk para pengguna.