Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Oppo A15s Resmi Hadir Dengan RAM 6GB dan Resolusi Layar Lebih Besar

Zihan Fajrin - Senin, 01 Februari 2021 | 17:07
Oppo A15s

Oppo A15s

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Masih ingatkah kalian dengan Oppo A15 yang dihadirkan Desember 2020 lalu? Pada hari ini (1/2) dihadirkan penerus lainnya Oppo A15s.

Oppo A15s dihadirkan untuk kebutuhan hiburan dan komunikasi pengguna yang lebih di upgrade dari sebelumnya.

Oppo memberikan RAM serta resolusi layar yang lebih besar dari sebelumnya di A15s.

"Kami senang dapat menghadirkan Oppo A15s pada bulan ini, perangkat yang dapatmemenuhi kebutuhan pengguna untuk saling terhubung dan berinteraksi melalui mediasosial,"ujar Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia.

Baca Juga: Spesifikasi Oppo Reno5 5G, Bisa Dipesan Hari Ini dan Dijual Februari

Nextren akan jelaskan spesifikasi dari Oppo A15s yang akan mulai dijual pada 11 Februari 2021.

Layar

Oppo A15s memiliki layar berukuran 6,52 inci sama dengan Oppo A15 dari panel TFT-LCD, dan rasio layar ke perangkat sebesar 89%.

"Layar besar 6.52 inci dihadirkan untuk menunjang kebutuhan multimedia dan berbagai kegiatan saat pandemi seperti belajar maupun bekerja secara daring," ungkap Aryo.

Layar Oppo A15s dihadirkan dengan HD+ beresolusi 1600 x720 pixel, A15s dapat menghasilkan gambar yang lebih jernih dan juga tajam.

Layar ini dilengkapi dengan fitur Eye Comfort Filter yang berfungsi membantu mengurangi kelelahan mata akibat menatap layar dalam waktu lama.

Oppo A15s menyajikan ketebalan 7.9 mm dan teknologi 3D curved body, membuatnya nyaman di genggam dalam satu tangan.

Kamera

Hp kelas terjangkau ini dilengkapi kamera dengan kecerdasan buatan, kamera utamanya beresolusi 13MP, lensa makro 2MP yang dapat mengambil gambar detail dengan jarak terdekat 4cm, lalu kamera depth 2MP, membuat foto tampil impresif dengan efek bokeh pada latar belakang.

Baca Juga: Oppo Find X3 Adaptasi Teknologi Full-path Color Management, Apa Itu?

Kemampuan kamera depth sensor ditingkatkan dengan fitur portrait bokeh yang dapat menyajikan latar belakang blur tampil lebih natural dan juga dapat dipercantik dengan kehadiran 6 filter portrait yang unik.

Oppo A15s menawarkan fitur baru AI Scene Enhancement yang membuat kamera dapat lebih pintar mengenali objek dengan melakukan optimasi pada 21 skenario berbeda.

Perusahaan teknologi tersebut melakukan optimisasi filter pada kamera depan dan kamera utama dengan memberikan opsi 15 filter foto yang stylish dan 10 filter untuk perekaman video.

Untuk kamera depan Oppo A15s beresolusi 8MP yang hadir dengan fitur AI Beautification, fitur ini dapat menyesuaikan swafoto berdasarkan usia, jenis kelamin, warna kulit, dan jenis kulit untuk menghasilkan foto lebih natural.

Oppo A15s juga dihadirkan dengan Soloop Smart Video membuat penyuntingan video semudah satu ketukan, menghadirkan berbagai alat penyuntingan sederhana, mudah digunakan danmencakup akses ke berbagai kumpulan musik dan filter video.

Peforma

Untuk prosesor yang dihadirkan tidak beda jauh dari Oppo A15, yaitu MediaTek Helio P35 dengan RAM 4GB dan ruang penyimpanan 64GB.

Ini sangat baik melihat RAM yang cukup besar, sehingga kalian bisa menambah aplikasi favorit kalian.

Baca Juga: Tukar Tambah Oppo Reno5 , Hape Lama Dihargai Hingga Rp 1 Juta

Beroperasi dengan Android 10 dan ColorOS 7.2 dan baterai 4230mAh.

Oppo A15s hadir dalam dua pilihan warna Dynamic Black dan Mystery Blue perangkat ini dijual mulai 11 Februari 2021 mendatang dengan harga Rp. 2.299 juta pada jaringan luring Oppo0 Store di seluruh Indonesia atau melalui jaringan daring Oppo Official Store yang terdapat pada berbagai situs e-dagang seperti Lazada, Shopee, Tokopedia, Akulaku, JD.ID, dan Blibli.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x