Nextren.com - Pengembangan desain smartphone saat ini memang sedang diupayakan oleh sejumlah vendor teknologi.
Semakin aneh desain, maka besar kemungkinan para pengguna smartphone akan tertarik untuk membeli perangkat tersebut.
Misalnya seperti godaan dari beberapa perusahaan yang memperlihatkan HP dengan layar menggulung, layar memanjang, atau layar yang bisa dilipat.
Alih-alih mengikuti untuk pengembangan desain layar, Xiaomi sebagai salah satu perusahaan teknologi asal Tiongkok pun dikabarkan bakal memproduksi sebuah smartphone yang unik.
Baca Juga: Dua Bos Xiaomi Bocorkan Keunggulan Redmi K40 Series, Tahan 35,5 Jam!
Dilansir dari 91mobile, telah ditemukan sebuah paten perangkat ponsel Xiaomi dengan desain cover body yang modular.
Menurut paten yang dipublikasi oleh World Intellectual Property Organization (WIPO), paten Xiaomi memperlihatkan smartphone dengan tampilan penuh di layarnya.
Jadi, ponsel tersebut akan hadir tanpa adanya bezel pada bagian layar dan diprediksi bakal memanfaatkan modul kamera belakang yang bisa dilepas.
Pasalnya potongan salah satu gambar yang ditemukan dalam paten menunjukkan bagaimana sensor kamera yang bisa dipindahkan dari posisi awalnya.
Selain itu, salah satu gambar juga memperlihatkan modul yang sedang di lepas dari bodi belakang.
Baca Juga: Parah! Donald Trump Resmi Blacklist Xiaomi di Amerika Serikat
Hal itu dilakukan guna menjadikan kamera sebagai kamera selfie yang hilang karena tidak adanya bezel.