Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - Paket internet murah merupakan sesuatu yang penting untuk para pengguna smartphone di jaman sekarang.
Dengan penggunaan internet yang masif setiap harinya, membuat segmen harga yang murah menjadi incaran konsumen.
Layanan operator digital seperti by.U pun menjadi salah satu yang saat ini banyak digunakan oleh para kalangan remaja.
Beberapa orang menganggap bahwa by.U menawarkan harga yang cukup terjangkau untuk kantong pelajar ataupun mahasiswa.
Baca Juga: 8 Fakta Tentang by.U, Nomor Baru Telkomsel yang Bidik Anak Muda
Kali ini pun provider besutan Telkomsel itu memberikan penawaran menarik bagi para pelanggannya.
Lewat program bernama "Yang Bikin Cuan Pake Telor", by.U menawarkan paket internet 25GB seharganya Rp 50.000.
Paket tersebut disebut-sebut akan aktif selama 30 hari dan bisa digunakan secara penuh di aplikasi apapun.
Jadi kamu akan bisa menggunakan paket internet untuk browsing, gaming, YouTube, media sosial, atau mengakses aplikasi telekonferensi.
Selain itu, perusahaan juga tidak menetapkan pembagian waktu untuk kuota internet.