Nextren.com - Laptop murah ASUS Vivobook 14 (A416) telah resmi dirilis pada Rabu (16/12).
ASUS Vivobook 14 dirancang untuk semua kalangan dengan tetap mengedepankan fitur dan teknologi terkini.
"Vivobook 14 (A416) merupakan salah satu bentuk komitmen kami dalam menghadirkan laptop berkualitas tinggi untuk semua kalangan," ujar ASUS Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin dalam keterangan tertulis, Rabu (16/12).
- Baca Juga: ASUS Rilis Headset Gaming ROG Delta S, Punya AI Mic dan Suara Detail
- Baca Juga: HP Gaming ASUS ROG Phone Terbaru Kepergok di GeekBench Pakai Snapdragon 888
Dari segi desain, ASUS Vivobook 14 menampilkan rupa yang ringkas dan ditujukan untuk mobilitas tinggi.
Beratnya pun hanya 1,6 kilogram dengan ketebalan berada di 19,9mm saja dan rasio screen-to-body sebesar 82%.
ASUS Vivobook 14 dilengkapi layar berukuran 14 inci dengan resolusi Full HD IPS, serta teknologi NanoEdge Display.
Terdapat pula lapisan anti-glare dan sudut pandang layar hingga 178 derajat yang diklaim dapat memberi kenyamanan pengguna.
ASUS Vivobook 14 mempunyai keyboard full-size yang didesain secara ergonomis dan lebih kokoh.
Tak lupa, dukungan backlit pada keyboard dan key travel sejauh 1,4mm di tiap tombolnya yang disebut ideal untuk mengetik.
Dari segi dapur pacu, ASUS Vivobook 14 ditenagai beberapa pilihan processor, Mulai dari Intel Core i5, Intel Core i3, dan Intel Celeron N4020.