Baca Juga: Oppo Reno5 versi Pro Dipastikan Tak Dijual di Indonesia
Pengendara juga bisa membuat Kustom pesan bagi penelepon, jika panggilan masuk tidak diterima seperti "sory nih, lagi motoran" atau yang lainnya.
Sehingga penelpon bisa langsung mengetahui kondisi pengendara yang tengah sibuk mengendarai motor.
Terakhir adalah fitur mem-block panggilan suara dan video aplikasi yang untuk saat ini hanya berlaku untuk aplikasi WeChat saja.
Untuk keluar dari mode bermotor, tinggal non aktifkan switch bar yang pertama tadi atau pilih akhiri "mode bermotor" di tray notifikasi.
Selanjutnya adalah mode berkendara cerdas untuk pengemudi mobil yang punya fitur mirip, namun ada beberapa penambahan demi keselamatan pengemudi.
Mode berkendara cerdas atau smart driving memiliki fungsi yang kurang lebih mirip dengan mode bermotor namun kali ini diperuntukan untuk pengemudi mobil.
Sejumlah fitur yang ada di mode bermotor ada juga di mode ini.
Namun ada sejumlah tambahan seperti fitur seperti mengalihkan panggilan ke loudspeaker dari yang biasanya melalui earpiece.
Baca Juga: Oppo Prediksi Kriteria HP Unggulan di Tahun 2021, Termasuk Layar Besar dan 5G