Meskipun terbuat dari plastik, motif gelombang ini membuat tampilan SSD terlihat lebih elegan dan memberikan grip yang lebih baik saat dipegang.
Baca Juga: Studi Global Dell Temukan Adopsi Digital di Perusahaan Meningkat dan Dipercepat
Hanya ada satu lubang di WD My Passport SSD 1TB ini yaitu di port USB-C di bagian bawah.
Ketika disambungkan ke PC, dapat ditemukan software WD Discovery yang disediakan secara gratis untuk mendukung WD My Passport SSD 1TB, yang berisi sejumlah fitur untuk backup dan keamanan SSD dengan mudah.
Pengguna tidak diwajibkan menginstall aplikasi ini untuk menggunakan WD My Passport SSD 1TB seperti biasanya, namun fitur ini cukup memudahkan bagi pengguna yang ingin melakukan back up data komputer, tanpa perlu mencari software lain yang belum tentu aman.
Baca Juga: 7 Promo Besar di Hari Belanja Online Nasional Lazada Garbolnas 12.12, Ada Diskon 99 Persen!
Selain software bawaan, tentu saja yang terpenting dari SSD ini adalah performa yang ditawarkan untuk mengcopy data.
Dalam benchmark menggunakan Crystal Disk Mark 8, SanDisk Extreme Portable SSD menghasilkan angka sebagai berikut.