Baca Juga: Hape Terbaru Oppo A11K Hadir Seharga Sejutaan Dengan Spek Lengkap
Sedangkan kamera selfienya tersimpan dalam water drop dengan sensor yang hanya berukuran 5MP saja.
Kualitas foto dan videonya cukup standar untuk kelas entry level meskipun warna yang dihasilkan kamera ini cukup memuaskan pada kondisi cahaya yang pas,
Namun kami belum ada kesempatan untuk mengetes kamera Oppo A11k dalam kondisi cahaya yang lebih bervariasi.
Sedangkan untuk videonya, A11k tidak memiliki fitur stabilisasi namun bisa merekam hingga resolusi 1080p.
Desain Water Drop menjadi bagian dari layar 6.22 inch beresolusi HD+ yang menjadi satu-satunya sumber hiburan pengguna A11k.
Impresi pertama yang kami dapat dari layarnya ini adalah tingkat keterangannya yang tidak begitu tinggi, sehingga terlihat cukup gelap di bawah cahaya yang terang seperti di siang hari.
Namun layar ini dapat menghasilkan warna yang lumayan ketika kami coba untuk menonton video klip BTS yang biasanya berwarna-warni.