Follow Us

4 Hape Pesaing Samsung A8 (2018) yang Layak Beli di Indonesia

Husna Rahmayunita - Kamis, 18 Januari 2018 | 16:30
Huawei Mate 9
kimovil

Huawei Mate 9

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – Samsung dikenal sebagai perusahaan elektronik besar yang sampai sekarang masih produktif.

Selain menang nama, Samsung pun terbukti mengeluarkan produk dengan spesifikasi unggulan.

Samsung Galaxy A8 (2018) dan Samsung Galaxy A8+ merupakan handset yang diperkenalkan pada Desember 2017 lalu di dunia, dan Januari ini di Indonesia.

Kedua handset tersebut pun telah masuk ke Indonesia dan dibanderol dengan harga tinggi. Samsung Galaxy A8 dijual Rp 6.499 juta, sedangkan Galaxy A8+ dijual Rp 8.099 juta.

(BACA: Unboxing Samsung Galaxy A8+ (2018), Bodi Kokoh Fitur Menarik)

Samsung Galaxy A8 bahkan diklaim akan menjadi primadona, terlebih dengan spesifikasi yang ditawarkan, seperti: layar AMOLED 5,6 inci rasio 18:9, OS Nougat 7.1, SoC Exynos 7885 Octacore 1,6 Ghz, RAM 4GB, kamera belakang 16MP, kamera depan ganda 16MP+8MP, memori internal 32GB dan baterai 3000mAh.

Dan dengan kisaran harga jual yang mirip. kalian bisa memilih produk lain seperti 4 hape berikut ini.

1. Huawei Mate 9

Huawei Mate 9
4GLTE

Huawei Mate 9

Mate 9 merupakan hape keluaran Huawei yang ditujukan untuk kelas menengah ke atas.

Harga Huawei Mate 9 di toko online: Rp 6.500.000 di Tokopedia dan Rp 7.345.000 di Blibli.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest