Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Fitur Baru Telegram Bisa Pin Banyak Pesan Sekaligus, Penting di Grup Agar Pesan Mudah Dicari

None - Rabu, 04 November 2020 | 20:25
Telegram
Bloomberg

Telegram

Nextren.com - Aplikasi pesan instan Telegram baru-baru ini menambah sederet fitur anyar.

Salah satunya adalah Multiple Pinned Messages yang memungkinkan pengguna menyematkan lebih dari satu pesan (message) di satu jendela percakapan pribadi, grup, atau channel.

Sejumlah pesan yang disematkan tersebut lantas bakal bisa dilihat di bagian atas jendela percakapan.

Tepat di sebelahnya, terdapat sebuah ikon menyerupai jarum kertas atau push pin yang yang bisa di-klik untuk menampilkan aneka pesan yang telah disematkan tadi di dalam jendela terpisah.

Baca Juga: Inilah 4 Fitur Baru di Telegram, Bisa Punya Playlist Musik Juga Loh!

Tidak disebutkan berapa banyak pesan yang bisa di-pin, namun berdasarkan uji coba, pengguna bisa menyematkan lebih dari 10 pesan.

Di samping fitur Multiple Pinned Message, Telegram juga memperbarui fitur Live Locations yang sudah ada di aplikasi tersebut sejak tahun 2017.

Kini, fitur tersebut bakal bisa memberikan notifikasi kepada pengguna apabila pengguna lainnya sedang berada di sebuah lokasi yang dekat dengan mereka.

Live Locations hanya akan berfungsi ketika lawan percakapan membagikan lokasi masing-masing.

Ada pula fitur yang memungkinkan aplikasi menyusun deretan file lagu yang dikirimkan dalam sebuah chat bubble, sehingga akan menyerupai sebuah playlist.

Pengguna lantas bisa mengunduh dan memainkan lagu yang tersusun di dalam satu chat bubble tersebut dengan menekan tombol play.

Selain aneka fitur ini, Telegram juga meluncurkan fitur Channel Post Stats yang berfungsi untuk memantau aktivitas di public channel, serta sederet emotikon animasi anyar bertema Halloween, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari BlogTelegram, Rabu (4/11/2020).

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x