Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Samsung Galaxy Tab A7, Tablet Rp 4 Jutaan Untuk Belajar dari Rumah

Fahmi Bagas - Kamis, 15 Oktober 2020 | 16:00
Perangkat Galaxy Tab A7 yang dijual di Indonesia seharga Rp 5 juta untuk mendukung belajar dan produktivitas dari rumah.
Samsung Indonesia

Perangkat Galaxy Tab A7 yang dijual di Indonesia seharga Rp 5 juta untuk mendukung belajar dan produktivitas dari rumah.

Soal bobot, Galaxy Tab A7 memiliki massa 477 gram berkat rangka bodi yang terbuat dari bahan logam.

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy M31 Prime Bocor, Pakai Chipset Exynos 9611

Baca Juga: DxOMark Uji Kamera Samsung Galaxy Note20 Ultra, Andal Saat Gelap Tapi Ada Lemahnya

Di bagian tepi layarnya kamu bisa menemukan bezel yang cukup tebal guna menyematkan kamera selfie beresolusi 5MP di bagian kiri perangkat.

Penempatan seperti itu tentunya dapat membuat perangkat terasa lebih nyaman untuk melakukan meeting jarak jauh.

Beranjak ke kamera belakang, Samsung membekali desain kamera tunggal 8MP.

Kemampuan Galaxy Tab A7 ini dilengkapi dengan chipset prosesor Snapdragon 662 yang dikonfigurasi dengan RAM 3GB/ 32GB penyimpanan.

Penggunanya pun masih bisa memperluas penyimpanannya menggunakan MicroSD hingga 1TB.

Lalu untuk baterainya, Galaxy Tab A7 membawa kapasitas baterai 7.040mAh yang bisa diisi dengan menggunakan kabel USB Type-C.

Pengalaman menggunakan tablet ini juga ditambah dengan dukungansistem operasi Android 10 dengan antar-muka One UI 2.1.

Baca Juga: Samsung Tiongkok Pilih Hapus Produk BTS Karena Komentar RM BTS Dianggap Negatif

Contoh penggunaan Galaxy Tab A7 untuk aplikasi telekonferensi dengan kamera selfie 5MP yang diletakkan di bezel samping.

Dengan spesifikasi yang dibawa oleh Galaxy Tab A7, perusahaan membanderol perangkat seharga Rp 4.999.000 yang tersedia dalam dua warna yaitu Dark Grey dan Silver.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x