NFC, Hanya Ada di Indonesia
realme 7 Pro juga dilengkapi NFC yang selama ini menjadi fitur yang paling diminati oleh realme Fans di Indonesia.
Menariknya, fitur NFC ini dihadirkan secara khusus untuk pasar Indonesia, jadi tidak ada di realme 7 Pro di negara lain.
Tersedia pula sertifikat TÜV Rheinland Smartphone Reliability Verification untuk beragam skenario penggunaan umum.
Lewat sertifikat ini, penggunanya bebas menikmati smartphone mereka dengan desain dan teknologi canggih, tanpa rasa khawatir.
realme 7 Pro akan diluncurkan pada 14 Oktober dengan tema “65W Charging Evolution” pukul 13:03 WIB melalui siaran langsung dari channel YouTube, Twitter, Instagram, Facebook realme Indonesia dan situs realme.