Fitur selanjutnya adalah penggunaan Galaxy Note20 yang bisa dilakukan di dua perangkat berbeda.
Adanya fitur ini dapat membantu kamu yang kerap kali sibuk dengan aktivitas yang dilakukan secara bersamaan.
Misalnya saja kamu bisa melakukan telepon di perangkat tab dan untuk menelepon bisa menggunakan Galaxy Note20.
Baca Juga: Samsung Rilis Video Trailer Unpacked 2020, Ada Khalid dan BTS Loh!
Integrasi Windows 10
Tak berhenti di situ, Samsung juga bekerja sama dengan Microsoft untuk mengembangkan fitur pada Galaxy Note20 Series.
Kamu bisa dengan mudah menyambungkan perangkat Galaxy Note20 dengan Windows 10.
Nantinya, smartphone milikmu akan bisa diakses melalui laptop atau PC dan menggunakan Samsung Accounts.
Setelah itu data milikmu akan secara otomatis tersinkronasi dengan Microsoft Outlook dan OneNote.
Baca Juga: Samsung Unpacked 2020 Resmi Luncurkan Lima Produk Beragam Jenis
Move Phone Apps to Windows