Melansir Tech Crunch adapun untuk cadangan gratis sekarang tersedia untuk pengguna Android.
Pengguna iOS akan mendapatkan akses setelah aplikasi Google One diluncurkan di iOS dalam waktu dekat.
Baca Juga: Regulator Australia Sebut Google Pakai Data Pengguna Demi Iklan
Google juga memperkenalkan alat pengelola penyimpanan baru di Google One, yang tersedia di aplikasi dan di web.
Alat yang memungkinkan pengguna untuk menghapus file dan cadangan sesuai kebutuhan.
Sebagai contoh, alat ini berfungsi di seluruh properti Google dan memungkinkan pengguna menemukan email dengan lampiran sangat besar atau file besar di penyimpanan Google Drive.
Dengan fitur cadangan gratis ini, Google jelas berusaha untuk mendapatkan lebih banyak orang ke Google One.
Baca Juga: Loyalitas Merek Pengguna Android Capai Angka Tinggi, Bagaimana Pengguna iOS?
Cukup bermanfaat dan tidak boros jika hanya membayar 28 ribu Rupiah untuk 100GB bila kalian yang memang menggunakan eksosistem Google.
(*)