Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Blackberry dan Baidu Kerjasama Buat Mobil Masa Depan yang Otomatis

Kama - Kamis, 04 Januari 2018 | 20:32
Mobil pintar yang dapat berjalan sendiri karena terhubung ke jaringan Cloud
Baidu

Mobil pintar yang dapat berjalan sendiri karena terhubung ke jaringan Cloud

Laporan Wartawan Nextren, Kama Adritya

Nextren.grid.id – Mobil pintar yang bisa berjalan sendiri karena terhubung ke jaringan Cloud lewat Internet bukanlah impian atau hanya ada di film saja.

Sebentar lagi, mobil yang berjalan sendiri secara otomatis akan terwujud. Terutama karena ada dua perusahaan teknologi yang bergabung untuk mengembangkannya.

(BACA:5 Aplikasi Android Ini Bisa Bikin Suara Merdu, Layak Dowload!)

BlackBerry dan Baidu mengumumkan bahwa hari ini kedua perusahaan akan berkolaborasi untuk mempercepat penyebaran teknologi kendaraan yang terhubung dan otomatis untuk OEM (Original Equipment Manufacturer) otomotif dan pemasok di seluruh dunia.

Kedua perusahaan telah menandatangani pernyataan untuk membuat OS (operating system) bersertifikasi keamanan BlackBerry QNX yang terkemuka di industri sebagai dasar bagi platform terbuka mengemudi otomatis Apollo milik Baidu.

Selain itu, BlackBerry dan Baidu akan bekerja sama untuk mengintegrasikan Baidu's CarLife, perangkat lunak integrasi smartphone terkemuka untuk mobil yang saling terhubung di Tiongkok, serta sistem AI-nya, DuerOS, dan peta definisi tinggi untuk dijalankan di Platform BlackBerry QNX Car (Infotainment).

“BlackBerry QNX telah menetapkan diri sebagai platform OS untuk sistem berbasis produksi bersertifikasi keamanan,” ujar Li Zhenyu, General manager of Intelligent Driving Group, Baidu.

“Kita memiliki tujuan utuk menyediakan para pembuat mobil dengan arah yang jelas dan cepat untuk memproduksi kendaraan otonom seutuhnya, dengan keselamatan dan keamanan sebagai prioritas utama kami.”

“Dengan mengintegrasikan BlackBerry QNX OS dengan platform Apollo, kami akan memungkinkan para produsen untuk melakukan lompatan dari prototype ke sistem produksi. Bersama-sama, kami akan bekerja menuju ekosistem teknologi dan komersial untuk mengemudi secara otomatis, konektivitas yang cerdas, serta alur lalu lintas dengan sistem yang cedas.” tutupnya.

(BACA:Cara Cek iPhone 6, 6S, 6+, 7, 7+, & SE Dilambatin Apple Karena Baterai)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x