Follow Us

Kamera Canon Kelas Profesional EOS C300 Mark III dan C500 Mark II, Seharga Mobil Xpander Terbaru!

Wahyu Subyanto - Senin, 13 Juli 2020 | 21:04
Canon C500 Mark II
Canon

Canon C500 Mark II

Lewat platform pemrosesan gambar berkecepatan tinggi DIGIC DV 7 dan dynamic range hingga 15+ stop, pengguna dapat merekam video 5.9K hingga 50p/60p dengan hasil yang mengagumkan.

Kedua kamera ini dibekali teknologi Dual Pixel CMOS AF untuk mendukung kecepatan dan akurasi fokus yang dibutuhkan saat melakukan perekaman video dengan menggunakan lensa mounting EF.

Baca Juga: Canon EOS M6 Mark II Hadir Rp 13 Jutaan, Mirrorless 32,5 MP Dengan Perekam Video 4K dan Stabilizer

Canon EOS C300 Mark III dan EOS C500 Mark II juga dilengkapi dengan fitur Electronic IS untuk mendapatkan gambar yang stabil, bahkan ketika digunakan dengan lensa yang tidak dilengkapi teknologi IS, berkat kinerja stabilisasi lima axis dalam kamera .

Dengan format perekaman video Cinema RAW Light dan XF-AVC, Canon EOS C300 Mark III dan EOS C500 Mark II memberikan keleluasaan bagi pengguna untuk memilih format yang paling sesuai kebutuhan dan kemudahan saat proses editing.

Lewat Cinema RAW Light pengguna bisa tetap mendapatkan video berkualitas tinggi dengan file yang lebih kecil dibandingkan Cinema RAW pada umumnya, tanpa mengurangi informasi dari rekaman yang diambil.

Sementara format video XF-AVC (Intra Frame) secara efisien merekam data video dengan kompresi tanpa mengorbankan kualitas gambar sehingga diklaim ideal untuk kebutuhan konten siaran harian dan proses produksi yang cepat, seperti program berita dan serial TV.

Baca Juga: Olympus Akan Mundur Dari Pasar Kamera, Beralih ke Bisnis Komputer

Canon EOS C300 Mark III dan EOS C500 Mark II menggunakan desain modular sehingga pengguna dapat menyesuaikan kamera dengan kondisi di lapangan.

Dengan memasang berbagai aksesori (dijual terpisah), kedua kamera ini dapat disesuaikan dengan skenario produksi apa saja.

Di kamera ini pengguna juga dapat mengubah mount EF kamera menjadi mount PL atau EF Cinema Lock, sehingga penggunaan bebas berkreasi dengan berbagai macam lensa.

Selain itu, kedua kamera ini juga menyediakan terminal input audio XLR untuk dua saluran dan 12 pin connector yang berguna bagi pengguna untuk melakukan kontrol audio secara manual ataupun mengatur zoom serta fokus dengan remote control RC-V100.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest