Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren,com - Kalau kemarin Nextren sempat membongkar apa saja yang ada di dalam box Nokia 5.3.
Kali ini Nextren akan membahas mengenai kemampuan pengisian daya dan durasi charging dari perangkat tersebut.
Sebagai informasi, Nokia 5.3 berjalan dengan kapasitas baterai sebesar 4.000mAh yang tertanam di dalam ponsel.
Baca Juga: Hands On Nokia 5.3, HP Dengan Jaminan Update Android 2 Tahun
Menurut Nextren, kapasitas tersebut cocok untuk disematkan pada perangkat yang menyasar kelas menengah ini.
Selain itu, ada pula dukungan teknologi pengisian daya cepat atau fast-charging sebesar 10W.
Jadi setelah Nextren melakukan uji coba pada Nokia 5.3, berikut hasilnya yang sudah Nextren rangkum untuk kamu.
Baca Juga: Smartphone Nokia Termurah Ini Bisa Upgrade ke Android 10 Go Edition
Durasi Pengisian
Hal pertama yang Nextren lakukan adalah dengan menguji coba durasi pengisian baterainya.
Sebagai informasi, pengisian Nokia 5.3 yang kali ini di coba oleh Nextren memiliki daya awal 20 persen dan dimulai pukul 16.42.
Setelah sekitar setengah jam berjalan, baterai dari smartphone Nokia 5.3 sudah terisi 50 persen.
Baca Juga: Nokia Bakal Pakai Chipset Prosesor Snapdragon 690 Pertama di Ponselnya
Hal ini menyimpulkan bahwa untuk mengisi sekitar 30 persen baterai, kamu membutuhkan durasi tersebut.
Berdasarkan pantauan Nextren, baterai ponsel Nokia 5.3 baru terisi penuh saat waktu menunjukkan pukul 19.20.
Jadi secara keseluruhan, Nextren membutuhkan waktu kurang lebih 2,5 jam untuk bisa mengisi 80 persen baterai dari Nokia 5.3.
Baca Juga: Nokia 43-inch 4K LED Smart Android TV Dijual di India seharga Rp 6 Juta
Nonton Film
Beranjak pada penggunaannya yang kali ini Nextren coba dengan cara menonton film terlebih dahulu.
Nextren memilih untuk menggunakan Nokia 5.3 untuk menonton film Pengabdi Setan berdurasi 1 jam 41 menit.
Sebelum Nextren memutar film, baterai sudah menunjukkan di angka 96 persen yang mengartikan sudah menurun 4 persen hanya dalam jangka waktu beberapa menit saja.
Baca Juga: Hape Terbaru Nokia 125 dan Nokia 150, Bagi yang Ingin Simpel dan Baterai Awet
Lalu, saat film tersebut sudah selesai, Nextren melihat bahwa pergerakan baterai telah menurut sampai angka 70 persen.
Menurut Nextren, penurunan yang terjadi saat menonton film tidak sesignifikan sebelum menonton.
Sebab untuk durasi yang hampir 2 jam tersebut, Nokia 5.3 hanya membutuhkan baterai sebesar 26 persen.
Baca Juga: Nokia 8.3 dan Nokia 5.3 Jadi Andalan HMD Sasar Kalangan Mid-End
Main Game
Sekarang kita mencobanya untuk bermain game Mobile Legends yang menurut Nextren cukup menguras baterai ponsel.
Nah, disini terjadi keanehan lagi karena dengan membuka aplikasi Mobile Legends saja, baterai Nokia 5.3 menurun 2 persen ke angka 68.
Namun setelah Nextren melakukan satu match yang berdurasi kurang lebih 15 menit, baterai hanya menunjukkan penurunan sebesar 3 persen.
Baca Juga: Nokia Rilis 4 Ponsel Sekaligus, Ada Flagship dan HP Legendaris
Kenaikkan Suhu
Tak afdol jika telah menguji baterai namun tidak melihat kenaikkan suhu yang terjadi.
Seperti yang kita tahu bahwa kebanyakan smartphone menjadi panas setelah dipakai dalam waktu yang lama.
Namun, Nokia 5.3 menunjukkan hasil yang standar dan masih masuk dalam kategori bagus.
Baca Juga: Nostalgia Nokia, Hape Musik 5310 XpressMusic, Lahir Kembali Seharga Rp 600 Ribuan
Pantauan aplikasi Geekbench menunjukkan bahwa perangkat ini hanya mengalami peningkatan signifikan pada penggunaan baterainya bukan suhu.
Nah, itu lah review baterai yang sudah Nextren lakukan untuk perangkat Nokia 5.3.
Gimana menurut Sobat Nextren kualitas baterai dari Nokia 5.3? apakah layak disandingkan dengan seri-seri Nokia lawas?
(*)