Follow Us

Chipset Snapdragon 690 Resmi Dirilis, Mampu Dukung Kamera 192MP

Fahmi Bagas - Rabu, 17 Juni 2020 | 11:30
Desain poster chipset prosesor Qualcomm Snapdragon 865.
GSMArena

Desain poster chipset prosesor Qualcomm Snapdragon 865.

Meski berada di seri 6, Snapdragon 690 akan bisa membawa hasil perekaman video berkualitas 4K @ 30 fps pada smartphone.

Baca Juga: Oppo Akan Buat Chipset Sendiri, Gandeng Bos Qualcomm, MediaTek dan HiSilicon

Ilustrasi chipset Snapdragon 690 5G
GSMArena

Ilustrasi chipset Snapdragon 690 5G

Kemampuan tersebut dapat memastikan bahwa perangkat yang menggunakan chipset ini akan bisa memiliki pengalaman menonton video berkualitas tinggi dengan situasi bandwith yang rendah.

Untuk kamera foto, Qualcomm juga menyatakan kalau prosesor tersebut mampu menghasilkan gambar dengan resolusi kamera 192MP.

Hal ini bukan tidak mungkin, mengingat saat ini sejumlah produsen teknologi seperti Samsung dilaporkan sedang mengembangkan sensor-sensor kamera terbaru.

Baca Juga: realme X3 SuperZoom Masuk Indonesia, Andalkan Snapdragon 855+ dan Kamera 60x zoom

Bahkan bulan lalu sempat ada kabar kalau Samsung telah berhasil merampungkan pembuatan kamera dengan resolusi 150MP.

Tak ketinggalan, AI Engine generasi kelima milik Qualcomm pun turut disertakan untuk meningkatkan kinerja video, foto, audio, dan gaming.

Baca Juga: Qualcomm Hadirkan Quick Charge 3+ Untuk Smartphone Terjangkau

Sejauh ini memang masih belum dapat dipastikan perangkat apa saja yang akan membawa chipset tersebut.

Namun beberapa informasi menyatakan kalau akan ada smartphone pertama yang dibekali Snapdragon 690 di kwartal kedua tahun 2020.

Spesifikasi lengkap chipset Snapdragon 690 5G.
GSMArena

Spesifikasi lengkap chipset Snapdragon 690 5G.

Halaman Selanjutnya

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest