Nextren.com -Xiaomi merupakan salah satu perusahaan teknologi yang sedang gencar memperkenalkan produknya di tahun ini.
Bersama anak perusahaannya, Redmi, diketahui sudah ada sekitar lebih dari lima perangkat terbaru dihadirkan sejak kuartal pertama 2020.
Sebut saja perangkat Mi 10 Series yang merupakan seri flagship terbaru dari Xiaomi seharga 10 jutaan Rupiah.
Terkait hal tersebut, ada sesuatu yang seharusnya diperhatikan oleh para MiFans (sebutan fans Xiaomi).
Baca Juga: Inilah Puluhan Hape Xiaomi Yang Bisa Update ke MIUI 12 Mulai Bulan Juni
Ya, itu adalah koneksi jaringan 5G pada perangkat-perangkat Xiaomi dan Redmi.
Lei Jun, selaku CEO Xiaomi menyatakan kalau keberadaan 5G akan bisa digunakan untuk merevolusi industri.
Hal itu dikarenakan kemampuan koneksi tersebut mampu menghasilkan konferensi video 4K/8K, cloud gaming, dan auto-pilot.
Sayangnya, wabah pandemi yang saat ini terjadi membuat pengaruh yang cukup signifikan pada rantai pasokan perusahaan.
Xiaomi dikabarkan melakukan subsidi ke pabrik hingga 250 juta Yuan atau sekitar 516 miliar Rupiah.
Maka dari itu, perusahaan diketahui sedang mempersiapkan diri untuk menghentikan produksi ponsel dengan koneksi di bawah 5G, seperti yang dilansir dari Gizmochina.
Ini menandakan bahwa ponsel-ponsel dengan kemampuan 4G akan segera ditiadakan.
Founders dan CEO Xiaomi, Lei Jun mengungkapkan bahwa ini adalah rencana masa depan dari perusahaannya.
Baca Juga: Xiaomi Resmi Luncurkan MIUI 12 Global, Ini Fitur Barunya
Selain itu, hal itu juga menjadi strategi perusahaan untuk bisa bertahan di masa pandemi COVID-19.
Kedepannya Xiaomi akan lebih fokus pada ponsel dan perangkat AIoT, serta bekerja dengan pemerintah Tiongkok untuk membangun sistem layanan publik dengan mengandalkan teknologi 5G.
Kembali mengutip dari Gizmochina, Xiaomi dan Redmi juga dikabarkan saat ini tengah mencoba untuk mengembangkan koneksi 6G.
Sebagai warga Indonesia, keputusan Xiaomi ini dapat mengkhawatirkan.
Baca Juga: Gambar Xiaomi Mi Band 5 Beredar, Hadir Dengan Desain Charger Lawas
Mengingat saat ini untuk jaringan 5G masih belum bisa digunakan di Indonesia.
Meskipun beberapa smartphone yang beredar di Indonesia lebih menerapkan sistem jaringan 5G Ready.
Namun, tak sedikit pula ponsel-ponsel yang memilih untuk tidak hadir di Indonesia karena belum tersedianya kemampuan tersebut.
(*)