Bila pada versi website, Messenger Rooms berada di ruang obrolan, ketika diakses pengguna akan langsung dialihkan ke Messenger.
Baca Juga: Cara Dapat Diskon atau Gratis Pembayaran Listrik via WhatsApp atau Website PLN
Bila pada aplikasi, menu Messenger Rooms berada di tampilan utama WhatsApp di ikon samping kanan.
Saat ini fitur tersebut masih dalam pengembangan dan belum siap untuk dihadirkan, namun bila sudah ada fitur ini pastinya akan berguna untuk pengguna.
Tetapi ada beberapa yang harus dipertanyakan dan dipertimbangkan seperti fitur Messenger Rooms tersebut hanya bisa digunakan panggilan dengan kontak WhatsApp atau Facebook.
Baca Juga: WhatsApp Hari Ini Resmi Bisa Buat Panggilan Dengan 8 Orang Loh!
Sistem keamanan panggilan pada WhatsApp diketahui sudah terenkripsi end-to-end, maka bisa dibilang aman hanya masing-masing pengguna yang tahu percakapan mereka.
Namun untuk panggilan Messenger Rooms ini diketahui tidak ada enkripsi end-to-end sehingga pengguna yang menggunakan perlu berhati-hati.
Atau mungkin nantinya pihak Facebook atau WhatsApp akan memberikan sistem keamanan lebih di fitur ini.
(*)