Langkah ini juga diambil oleh Likee sebagai upaya perusahaan mendukung kebijakan pemerintah yang mengharuskan work from home bagi sebagian lini pekerjaan.
Baca Juga: Likee si Aplikasi Saingan TikTok yang Bisa Diawasi Orang Tua
Pada acara Likee Live pertama, perusahaan mengundang band Papinka yang berasal dari Pangkal Pinang.
Selain itu, untuk wujud nyata dari inisiasi Likee Medical, aplikasi ini menampilkan sebuah dashboard khusus informasi penyebaran Covid-19.
Di dashboard bertajuk‘Lawan Virus Corona’ tersebut, pengguna bisa melihat data terbaru yang diklaim bersumber dari WHO.
Baca Juga: Lowongan Startup Kopi di Jakarta Ini Tetap Dibuka Meski Ada Wabah Virus Corona
Selain itu, kamu juga bisa melihat data detil tentang jumlah pasien baru Covid-19, total pasien, pasien sembuh, dan pasien meninggal.
Ada juga beberapa rangkaian yang bisa kamu untuk melihat apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan untuk mencegah Covid-19.
Baca Juga: Cara Karaoke Online Bareng Teman Tanpa Aplikasi, Bisa Lewat Watch2Gether
Likee juga menyediakan kumpulan berita hoaks tentang virus Corona untuk memberantas kabar palsu tersebut.