Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Kurangi Beban Internet, Youtube Batasi Kualitas Video di Platformnya

Zihan Fajrin - Kamis, 26 Maret 2020 | 12:07
Mengecek kualitas video pada Youtube.
Zihan Fajrin

Mengecek kualitas video pada Youtube.

Nextren.com - Youtube sebagai platform video streaming yang memiliki banyak pengguna melakukan inovasi terbaru.

Inovasi tersebut dibuat karena keadaan dari beberapa negara yang membuat aturan untuk berkegiatan di dalam rumah menyebabkan beban terhadap layanan internet.

Beban layanan internet diketahui semakin signifikan termasuk kepada pengguna yang memakai aplikasi Youtube.

Selain itu juga sekolah dan universitas kebanyakan sudah memilih memberikan pembelajaran via online.

Baca Juga: Sepekan Penerapan Kerja dan Belajar dari Rumah Trafik Data XL Axiata Naik 10 Persen, Ruang Guru dan Netflix Paling Melonjak

Dengan melihat keadaan tersebut Youtube memberikan inovasi perubahan pada kualitas video di platformnya.

Youtube melakukannya secara global untuk membantu pemerintah di tiap negara yang merasa bingung dengan tekanan tambahan yang ditimbulkan pada infrastruktur Internet mereka.

Informasi tersebut diketahui dari blog resmi Youtube terkait pandemi COVID-19, perusahaan besar tersebut mengatakan kualitas video secara otomatis akan berkurang.

Youtube menetapkan standar kualitas video streaming menjadi 480 piksel dan dilaksanakan secara global.

Baca Juga: Huawei Tunjukan Desain P40 Lewat Video Pendek di Platform Youtube

Melansir Gizchina, Youtube mengatakan juga bekerjasama dengan pemerintah dan layanan operator jaringan di seluruh dunia.

Inovasi menurunkan kualitas video ini baru pertama kali dilakukan oleh Youtube yang berkeinginan untuk kontribusi dalam situasi akibat COVID-19.

Youtube juga mengatakan sudah melapor ke standar definisi ke Uni Eropa.

Diketahui Netflix beserta Amazon juga mengikuti inovasi yang sama yaitu menurunkan kualitas videonya menjadi ukuran SD.

Baca Juga: 5 Drama Korea Baru di Netflix yang Bisa Nemenin Kamu Seharian di Rumah

Penurunan kualitas video ke 480 piksel bukan berarti pengguna tidak bisa menggunakan kualitas video HD.

Hal tersebut bisa diatur seperti yang diperlihatkan oleh Jane Manchun Wong pada akun Twitternya.

Jika keadaan belum bisa membaik dan banyak orang yang memilih di dalam rumah diperkirakan platform streaming akan lebih sering digunakan.

Baca Juga: Langganan Film Streaming Mubi Kini Rp 16 Ribu Untuk 3 Bulan, Isinya Film Festival Berkualitas

(*)

Source : Gizchina xda-developers

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x