Follow Us

Cegah Penyebaran COVID-19, Kelas Pintar Berikan Layanan Belajar Online Secara Gratis

Wahyu Subyanto - Selasa, 17 Maret 2020 | 13:51
Ilustrasi belajar di rumah
way

Ilustrasi belajar di rumah

“Kelas Pintar bisa digunakan sebagai sarana belajar tanpa menghilangkan interaksi antara siswa dengan gurunya di sekolah. Dengan begitu, proses belajar siswa di sekolah tidak terputus, hanya lokasi belajarnya saja yang berbeda. Ya, proses belajarnya dilakukan secara online,” jelas Uffie.

Baca Juga: Hikmah Virus Corona, Pelajar di Tiongkok Mulai Metode Belajar Secara Online

Hal tersebut dimungkinkan karena Kelas Pintar menyediakan materi pelajaran yang sama dengan apa yang diberikan di sekolah.

Baik dari sisi content (sesuai kurikulum) maupun dari sisi jumlah mata pelajaran, yang terdiri dari 8 mata pelajaran untuk kelas 1-3, 10 mata pelajaran untuk kelas 4-6, 7 mata pelajaran untuk kelas 7-9, dan 11 mata pelajaran untuk kelas 10-12.

Dan melalui fitur assessment, guru bisa membangun interaksi dengan siswa layaknya proses pembelajaran di sekolah.

Maka guru bisa tetap mengajar peserta didiknya sesuai dengan kurikulum yang diajarkannya di sekolah dan siswa bisa melanjutkan proses belajar dengan pendampingan dari gurunya.

Baca Juga: 7 Cara Bekerja Dari Rumah Agar Efektif dan Berhasil

Bedanya, proses belajar mengajarnya tidak dilakukan di ruang kelas, melainkan secara online melalui solusi Kelas Pintar.

Cara untuk mendapatkan akses penuh secara gratis, guru maupun siswa hanya perlu mengunjungi situs resmi Kelas Pintar.

Bisa juga dengan men-download aplikasi Kelas Pintar yang ada di Google Play Store dan Apple Apps Store serta melakukan pembelian paket Kelas Pintar Regular 1 bulan dengan menggunakan kode kupon : KELASPINTAR. Akses gratis dengan menggunakan kupon tersebut berlaku hingga 16 April 2020.

Kelas Pintar juga memberikan Akses gratis (free access) ini kepada pihak sekolah untuk menggunakan solusi belajar Kelas Pintar, yaitu lewat email info@kelaspintar.id.

Baca Juga: 10 Tips Kerja di Rumah Bagi Karyawan Gojek Ini Bisa Dicontoh

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest