Laporan wartawan Nextren, Wahyu Subyanto.
Nextren.com - Keputusan untuk meliburkan siswa skolah SD hingga SMA di berbagai kota, menjadi salah satu cara untuk mencegah penyebaran wabah virus corona.
Terkait dengan langkah beberapa Pemda untuk menghentikan sementara aktivitas bersekolah, Kemendikbud menyatakan siap mendukung implementasi penundaan Ujian Nasional (UN) jika diperlukan.
Menyikapi hal tersebut, Mendikbud Nadiem Makarim menyatakan bahwa Kemendikbud siap dengan semua skenario termasuk penerapan bekerja bersama-sama untuk mendorong pembelajaran secara online untuk para siswa.
Saat ini, Kemendikbud telah mengembangkan aplikasi pembelajaran jarak jauh berbasis portal dan android Rumah Belajar.
Baca Juga: Socratic, Aplikasi Bantu Pelajar Kerjakan Beragam Soal, Tidak Hanya Matematika
Portal Rumah Belajar dapat diakses di belajar.kemdikbud.go.id.
Beberapa fitur unggulan yang dapat diakses oleh peserta didik dan guru di antaranya Sumber Belajar, Kelas Digital, Laboratorium Maya, dan Bank Soal.
Rumah Belajar dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sederajat.
Baca Juga: 7 Cara Bekerja Dari Rumah Agar Efektif dan Berhasil
8 Perusahaan Teknologi Indonesia GratiskanBelajar Online
Mendikbud mengapresiasi dukungan berbagai perusahaan di bidang teknologi pendidikan dalam membantu siswa di wilayah terdampak Covid-19 untuk terus belajar secara mandiri.