Baca Juga: Cara Blokir SMS Promosi Dari Operator Yang Mengganggu
Apple merinci bagaimana sebaiknya membersihkan tiap model iPhone, mulai dari seri iPhone generasi pertama, iPhone 3G, iPhone 7, hingga jajaran iPhone 11 dan 11 Pro terbaru.
Cara-cara tepat selengkapnya bisa dibaca di laman Apple di link berikut.
Direktur Pelayanan Medis Kementerian Kesehatan Singapura, Kenneth Mak, mengatakan tidak ada bukti bahwa virus corona terbang atau menular lewat udara, sehingga memakai masker sebenarnya tidak efektif mencegah penularan.
Hal terbaik yang bisa dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona, menurut Mak, adalah dengan mencuci tangan sebelum menyentuh wajah, mencuci benda dengan sabun atau alkohol, serta membersihkan benda yang paling sering disentuh, salah satunya adalah ponsel.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul"Apple Terangkan Cara Tepat untuk Membersihkan iPhone dari Kuman"
Penulis : Conney Stephanie