Follow Us

Penjualan Xiaomi 10 Pro Dibocorkan Oleh Analis, Sudah Samai Penjualan iPhone di China

Fahmi Bagas - Selasa, 10 Maret 2020 | 18:27
Rumor Mi 10
gsmarena.com

Rumor Mi 10

Nextren.com - Xiaomi Mi 10 Pro merupakan salah satu produk teranyar yang dirilis pada tahun 2020.

Awalnya, perangkat asal China ini diagendakan akan hadir pada acara Mobile World Congress (MWC) 2020.

Namun, pembatalan MWC 2020 yang terjadi karena penyebaran virus corona berimbas terhadap tanggal perilisan smartphone ini.

Melansir dari GSMArena, smartphone ini sebenarnya sudah dirilis di negara asalnya pada tanggal 13 Februari lalu.

Baca Juga: Siap Siap, 27 Maret Nanti Xiaomi Rilis Mi 10 Series Secara Global

Tetapi untuk keberadaannya di pasar global, Mi 10 Pro dikatakan oleh pihak perusahaan melalui akun Twitter resmi @xiaomi bahwa, perangkat ini akan hadir pada akhir bulan ini.

"Cukup menunggu dan sampai jumpa pada tanggal 27 Maret! Pastikan kamu siap untuk melihat detailnya" ungkap @xiaomi pada caption postingan yang dilakukannya pada tanggal 6 Maret lalu.

Meskipun begitu, baru-baru ini terdapat kabar terkait penjualan Xiaomi Mi 10 Pro di China.

Dilansir dari GSMArena, penjualan perangkat terbaru ini dikatakan telah mencapai angka penjualan iPhone di China pada bulan Februari 2019.

Baca Juga: Huawei Beri Komentar Efek Virus Corona Pada Penjualan di Indonesia

Hal tersebut diungkapkan oleh Pan Jiutang, selaku analis dan juga mitra Departemen Investasi Industri Xiaomi.

“Saya pribadi merasa angka penjualan iPhone pada bulan Februari tidak tepat, dan seharusnya jauh lebih banyak. Kalau tidak, penjualan dan pemesanan dua ponsel Xiaomi Mi 10 di bulan Februari tidak jauh berbeda dari nomor ini ... " ungkap Jiutang, seperti yang dikutip dari GSMArena.

Seperti yang diketahui bahwa masa tersebut, penjualan iPhone dikatakan mencapai angka 490.000 unit.

Maka, dengan kata lain bahwa Jiutang juga menerangkan secara implisit kalau Xiaomi Mi 10 Pro saat ini sudah terjual sebanyak jumlah iPhone tersebut.

Baca Juga: 5 Hape Xiaomi Harga Dibawah 1 Jutaan Bulan Maret, Cukup Kencang Kok!

Mi 10 Pro
gsmarena.com

Mi 10 Pro

Terkait keberadaannya di Indonesia, dilansir dari Kompas.com bahwa, perangkat ini sudah mengantongi sertifikasi dari TKDN yang merupakan bagian dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Selain itu, sertifikat tersebut memiliki nomor 224/SJ-IND.9/TKDN/3/2020 yang disitu juga bertuliskan tanggalnya yaitu 10 Maret 2020.

Untuk bagian tipenya, perangkat ini membawa kode Xiaomi M2001J2G dan memiliki nilai TKDN sebesar 37,85 persen.

Baca Juga: Skor Geekbench Xiaomi Redmi Note 9 Pro Muncul, Benarkah Ditenagai Chipset Qualcomm?

Jika memang begitu, berarti untuk versi Mi 10 Pro, kemungkinan tidak akan hadir di Indonesia.

Hal tersebut dikarenakan, versi Pro ini memiliki kode nama M2001J1G dan di TKDN, model tersebut tidak tercatat.

Terkait kebenarannya mari kita tunggu jadwal rilis globalnya yang akan dilakukan pada dua minggu ke depan.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest