Keunggulan kamera dari Oppo Find X2 dibeberkan bukan hanya dari segi untuk foto saja.
Namun untuk video, perusahaan mengatakan bahwa Find X2 Pro memiliki dua fitur stabilizer yaitu Steady dan Ultra Steady Pro.
Hal tersebut tentunya akan membuat pengguna memiliki pengalaman membuat video yang lebih hanya dalam genggaman.
Fitur Video Noise Reduction juga dibekali pada kamera smartphone ini untuk menghilangkan suara gangguan pada saat merekam video.
Ada pula fitur Studio in Palm yang bisa digunakan oleh penggunananya dalam mengedit video secara langsung tanpa harus membuka aplikasi terlebih dahulu.
Dengan resolusi, sensor, dan fitur tersebut, ternyata Oppo Find X2 Pro memiliki hasil skor tertinggi dalam situs web DXOMARK.
Mendapatkan skor 124, Find X2 Pro memuncaki daftar DXOMARK yang dibawahnya terdapat Xiaomi Mi 10 Pro yang juga memiliki skor yang sama.
Terkait kesamaan tersebut, Aryo Meidianto, PR Manager Oppo Indonesia mengatakan, bahwa perangkat melakukan peningkatan kameranya dari dua lini.
"Dengan kerjasama dengan Sony menggunakan IMX689, Find X2 mengangkat kualitas dari segi hardware dan softwarenya" ujarnya saat ditanya oleh wartawan.
Ia juga mengatakan bahwa, sebenarnya ini adalah kerjasama kedua Oppo dengan Sony.