Follow Us

Nasib Bimbel Online Pasca Mendikbud Nadiem Makarim Menghapus Ujian Nasional

Wahyu Subyanto - Senin, 20 Januari 2020 | 14:14
Ilustrasi siswa SMP sedang ujian nasional
TribunNews

Ilustrasi siswa SMP sedang ujian nasional

Nextren.com - Ujian nasional selama ini menjadi tolak ukur utama prestasi siswa, sehingga segala cara dilakukan siswa dan orang tuanya untuk mendapatkan nilai yang bagus.

Karena pembelajaran di sekolah dianggap belum mencukupi, maka menjamurlah bimbingan belajar dengan segala modelnya, termasuk yang bersistem online.

Nah, lalu bagaimana nantinya setelah Ujian Nasional ditiadakan, yang akan dimulai tahun depan?

Pada 11 Desember 2019 lalu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim, menetapkan empat program pokok kebijakan pendidikan “Merdeka Belajar”.

Program tersebut meliputi Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN), Ujian Nasional (UN), Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan Peraturan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Zonasi.

Baca Juga: Apple Watch Menjadi Sarana Baru Siswa Untuk Mencontek Di Ujian

Dari ke-empat program pokok tersebut, satu yang paling mengundang perhatian adalah kebijakan penghapusan ujian nasional.

Menurut Nadiem, tahun 2020 akan menjadi tahun terakhir pelaksanaan ujian nasional sebelum digantikan dengan Asesmen Kompetensi Minimum dan Survei Karakter pada tahun 2021 mendatang.

"Untuk 2020, UN akan dilaksanakan seperti tahun sebelumnya. Jadi 2020, bagi banyak orang tua yang sudah investasi buat anaknya belajar mendapat angka terbaik di UN, itu silakan lanjut untuk 2020, " ucap Nadiem.

Seperti diketahui, UN memang tidak hanya menjadi momok bagi siswa, tapi juga bagi orang tua.

Inilah mengapa mereka rela berinvestasi lebih untuk memasukkan anaknya ke lembaga bimbingan belajar. Tujuannya adalah untuk mendapatkan angka terbaik di UN.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest