Follow Us

Terulang Lagi Pelanggan Gojek Tertipu Oknum Driver, Begini Modus Terkurasnya Uang Rp 9 Juta

None - Senin, 13 Januari 2020 | 15:00
Ilustrasi GoPay
Gojek

Ilustrasi GoPay

Nextren.com - Memesan dan membayar makanan lewat GoPay memang terasa lebih mudah dan praktis.

Tak repot menyiapkan uang kembalian, tinggal klik-klik maka saldo akan berpindah.Namun sudah ada beberapa kasus terjadi penipuan pembayaran lewat GoPay, ternyata yang terkuras adalah saldo di rekening bank pemesan.

Kasus terakhir yang terbesar adalah kartu kredit artis Maia Estianty dibobol hingga Rp 18 juta lewat modus pembayaran GoPay yang bermasalah.

Kini kasus penipuan yang melibatkan ojek online kembali terjadi.

Baca Juga: Begini Detil Tahapan Bobolnya Saldo GoJek Maia Estianty dan Cara Mencegahnya

Korban bernama Agnes Setia Oetami mengaku kehilangan uangnya sebesar Rp 9 juta seusai ditipu oleh seorang oknum driver Gojek.

Kejadian itu dialami pada tanggal 7 Januari 2020, berawal dari Agnes yang ingin memesan minuman di sebuah outlet di Plaza Senayan.

Melalui aplikasi Gojek, Agnes mendapatkan driver dengan inisial AY.

Seusai menerima pesanan, AY langsung menghubungi Agnes dan mengaku tidak memiliki uang tunai untuk membeli pesanan karena sistem GoPaykios minuman tersebut sedang rusak.

Baca Juga: Maia Estianty Ngamuk! Saldo Gopay Menghilang Dikuras Maling Untuk Beli Hape Rp 18 Juta

AY lalu meminta Agnes membantu untuk transfer langsung ke virtual account kios.

Kemudian, oknum yang mengaku sebagai petugas kios menelepon dan memberikan rekening virtual akun toko kepada Agnes, serta menginstruksikan untuk memasukkan kode empat digit sebelum total harga di bagian jumlah transfer.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest