Pemotretan Star Trails ini harus dilakukan pengaturan secara professional.Tetapi di E-M10 Mark III, pengguna hanya perlu masuk ke mode AP dan pilih Nightscape dan pilih “Light Trails”.
Sama seperti pendahulunya, OM-D E-M10 Mark III highspeed Auto Focus (AF) memastikan focus kilat pada subyek yang bergerak cepat untuk menangkap gambar.
Ada peningkatan dari 81 titik AF menjadi 121 titik AF yang ditemukan pada model unggulan OM-D E-M1 Mark II.
Jadi, Anda dapat memfokuskan subjek di mana pun pada monitor.
(Baca :Apple Bakal Membeli Aplikasi Shazam, Ingin Raup Keuntungan Nih? )Namun berbeda dengan seri sebelumnya OM-D E-M10 Mark II, kamera OM-D E-M10 Mark III ini punya fungsi perekaman 4K dan full HD untuk memastikan rekaman video berkualitas tinggi. Mode 120-fps High-speed Movie juga mendukung momen perekaman kedua dan putaran gerak lambat, yang biasanya tidak dapat dilihat dengan mata telanjang.Integrasi dengan SmartphoneKamera OMD E-M10 Mark III juga memiliki konektivitas tanpa kabel yang lewat Wi-fi. Kamera ini dapat terhubung dengan perangkat lain yang memiliki Wi-fi seperti tablet atau smartphone yang berbasis Android atau iOS.Olympus menyediakan aplikasi bernama OIS (Olympus Image Share) yang dapat diunduh secara gratis melalui Play Store dan App Store. Dengan aplikasi ini, pemotretan oleh kamera OMD E-M10 Mark III dapat di-remote tanpa kabel dari kejauhan lewat smartphone.
(Baca :Tampil Cantik dan Pintar, Cinta Laura Resmi Wakili Gionee di Indonesia )
Selain itu, parameter fotografi serta fitur-fiturnya, bahkan gerakan zoom lensa pun, dapat dikendalikan dari smartphone.Dengan menu remote di Olympus Image Share, melalui LCD smartphone, kamu juga dapat melakukan pemotretan dalam kondisi extreme seperti Low Light, moving subject, nightscape dan melakukan group selfie dengan lensa wide 14-42mm EZ. Hasilnya langsung ada di penyimpanan smartphone.
(Baca :5 Fitur Ditawarkan BBM Terbaru untuk Penggemar Setia, Makin Canggih! )Sehingga memudahkan untuk share hasil foto dan video dari kamera langsung ke akun media social.Harga di IndonesiaKamera ini hadir di Indonesia dengan paket Olympus OMD E-M10 Mark III + 14-42mm EZ Rp. 12,499,000, plus bonus SD Card 32GB class 10. (*)