Follow Us

Lenovo Legion of Champions IV 2019, Aerowolf Adu PUBG PC di Bangkok

Kama - Rabu, 11 Desember 2019 | 23:48
Lenovo dan Intel kembali mempersembahkan lomba game di ajang Legion of Championns Series IV 2019
Lenovo

Lenovo dan Intel kembali mempersembahkan lomba game di ajang Legion of Championns Series IV 2019

Laporan wartawan NexTren, Kama Adritya

NexTren.com - Menjelang akhir tahun, lomba game atau eSports kelas dunia kembali digelar.

Lenovo bersama dengan Intel menggelar pertandingan Legion of Champions IV 2019 atau Legion of Champions Series IV 2019.

Meski di era tenarnya game mobile, Lenovo tetap percaya diri mengusung pertandingan game di PC.

Baca Juga: Lenovo L340, Y540 dan Y740, 3 Laptop Gaming Terbaru Mulai Rp 10 Jutaan Targetkan Pasar yang Lebih Luas

Lenovo yang memiliki lini khusus gaming yang dinamakan Legion ini memang selalu berusaha untuk memberikan pengalaman terbaik untuk para gamer dalam bermain game.

LoC Seri Keempat

Untuk itu, Lenovo bersama Intel terus memberikan tantangan kepada para gamer terbaik untuk bertanding di kelas dunia dengan perangkat yang terbaik pula.

Hal ini terwujud pada acara Legion of Champions yang akan digelar di Bangkok, Thailand pada tanggal 13 - 15 Desember 2019 ini.

Legion of Champions Series IV 2019 kali ini mengusung game Player Unknown Battle Ground (PUBG) di PC.

Mansion PUBG PC
Doc. PUBG

Mansion PUBG PC

Meski game PUBG Mobile juga sangat digemari, pilihan Lenovo untuk mempertandingkan versi PC-nya juga tak salah mengingat kualitas grafis pada PC masih di atas dari versi mobilenya.

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest