Follow Us

Redmi K30 Resmi Diperkenalkan, Dibekali Refresh Rate Layar 120 Hz

Nicolaus Prama - Rabu, 11 Desember 2019 | 18:30
Redmi K30 5G resmi diperkenalkan
gsmarena.com

Redmi K30 5G resmi diperkenalkan

Penggunaan jaringan 5G ini adalah kali pertama dari brand Redmi.

Redmi K30 5G
gsmarena.com

Redmi K30 5G

Prosesor terbaru Snapdragon tersebut ditemani dengan RAM mulai dari 6 GB hingga 8 GB dan kapasitas penyimpanan mulai 64 GB hingga 256 GB.

Kelebihan lainnya, Redmi K30 5G menggunakan layar LCD berukuran 6,67 inci dengan resolusi FHD+ dan memiliki refresh rate layar 120 Hz.

Kehadiran refresh rate tinggi tersebut adalah pertama kalinya untuk Redmi dan sangat cocok untuk digunakan bermain game, terlebih prosesor yang disematkan sangat mumpuni untuk kebutuhan game.

Redmi K30 5G juga menjadi hape pertama yang menggunakan sensor Sony IMX686 beresolusi 64 MP.

Sensor ini menjadi kekuatan utama 4 kamera Redmi K30 5G: 64 MP kamera utama, 8 MP kamera ultrawide, 5 MP kamera macro, dan 2 MP depth sensor.

Redmi K30 akan dijual dengan Android 10 dan MIUI 11 dan memiliki pemindai sidik jari di sisi kanan bodi dekat dengan tombol power.

Penempatan sensor sidik jari tersebut tentu cukup asing, tetapi terobosan yang patut diapresiasi.

Untuk menjalankan dapur pacunya, Redmi K30 5G menggunakan baterai berkapasitas 4.500 mAh dan fast charging 30W.

Baca Juga: 7 Seri Hape Paling Laku di Tahun 2019, Redmi Note 7 si Hape Ghaib Salah Satunya

Redmi K30

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest