Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Produksi Film Dengan Smartphone Samsung dengan Galaxy Movie Studio

Fahmi Bagas - Kamis, 28 November 2019 | 17:47
Sesi wawancara bersama Elvira Jakub, Joko Anwar, Yandy Laurens, dan Sammaria Sari Simanjuntak
Fahmi Bagas

Sesi wawancara bersama Elvira Jakub, Joko Anwar, Yandy Laurens, dan Sammaria Sari Simanjuntak

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas Prasetyo

Nextren.com - Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan platform terbaru Galaxy Movie Studio.

Platform terbaru ini disosialisasikan oleh Samsung pada Kamis, 27 November 2019, di kawasan Senayan Jakarta.

Alasan dibuatnya platform ini untuk memudahkan para pengguna Samsung yang ingin mencoba membuat karya seperti film profesional.

Baca Juga: Ini TV Atau Lukisan Seni? Ini TV QLED 4K Samsung The Serif dan The Frame 2019

Samsung mengklaim bahwa lebih dari 70% masyarakat Indonesia gemar membuat kreasi konten video melalui smartphone mereka.

"Ada perubahan dari para user Samsung yang saat ini memiliki peningkatan untuk membuat film 2 kali lebih tinggi dibanding sebelumnya dan itu menjadi salah satu point yang dituju Samsung" ujar Elvira Jakub, IT & Mobile Marketing Director Samsung Electrics Indonesia.

Samsung menargetkan penggunaan Galaxy Movie Pro ini kepada para pengguna Samsung Galaxy Note10|10+.

Karena itu, Galaxy Movie Studio diperkuat dengan peningkatan fitur S pen, kamera yang canggih, Samsung Dex, hingga All day battery.

Baca Juga: Bocoran Desain Samsung Galaxy S11 Terbaru Tunjukkan Desain 5 Kamera yang Unik

Platform ini juga dilengkapi oleh adanya tampilan layar Super AMOLED yang membuat tampilan layar lebih hidup.

Untuk testimoni mengenai penggunaan Samsung Galaxy Movie Studio ini, Samsung membawa pembicara dari bidang film Indonesia.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x