Uang jaminan Rp 19,5 juta harus sudah disertakan paling lambat 17 November 2019, penawaran terakhir 18 November 2019 pukul 11.00 WIB.
Lalu ada pula satu unit Toyota Innova G AT, dengan buka harga Rp 54 juta, dan Uang jaminannya Rp 27 juta.
Berikutnya ada satu unit mobil Isuzu Dmax E2 Double Cabin, buka harga Rp 75 juta dengan uang jaminan Rp 37,5 juta.
Baca Juga: Marak Transaksi dengan Aplikasi Keuangan, Ini Keuntungan dan Kerugiannya
Adapun batas akhir jaminan adalah 17 November 2019 dan batas akhir penawaran 18 November 2019 pukul 11.00 WIB.
Berminat ikut lelangnya? Perhatikan dulu persyaratannya.Objek lelang bisa dilihat tanggal 15 November 2019 pukul 10.00 - 16.00 WIB di area parkir Kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana Jalan Pramuka Raya Kav.38 Jakarta Timur. Adapun Panitia Lelang bisa dihubungi lewat telepon 081387892220
Seperti pada umumnya proses lelang, maka semua barang dalam kondisi apa adanya dengan segala cacat dan kekurangannya.
Maka para peminat memang harus teliti dan melihatnya secara langsung, untuk mendapatkan perkiraan berapa harga yang masuk akal untuk mobil bekas dengan segala kondisinya itu.
Nantinya, pemenang lelang atau kuasanya wajib mengambil fisik objek lelang dan menunjukkan kwitansi pelunasan paling lambat 3 (tiga) hari kerja.