Follow Us

Bisa Digenggam Tangan, PC Desktop Terkecil di Dunia Dari Lenovo Ini Berbasis Intel Core i7 Gen8

Wahyu Subyanto - Jumat, 15 November 2019 | 19:10
Dekstop Mini Lenovo ThinkCentre M90n-1 Nano
way

Dekstop Mini Lenovo ThinkCentre M90n-1 Nano

Laporan wartawan Nextren, Wahyu Subyanto.

Nextren.com - ThinkCentre seri M90n-1 Nano menghadirkan performa tangguh dalam ukuran ultra-portable yang dapat meningkatkan produktivitas, mengurangi biaya energi dan efisiensi pada ruang kerja

Nextren.com – Lenovo, produsen PC dan perangkat pintar global, baru saja mendemonstrasikan lini desktop komersial paling kecil di dunia untuk pasar Indonesia.

Kedua mini dekstop adalah ThinkCentre M90n-1 Nano dan ThinkCentre M90n-1 Nano IoT

Dirancang untuk memberdayakan karyawan di berbagai lingkungan kerja hanya dengan satu kabel, ThinkCentre M90n-1 Nano dan ThinkCentre M90n-1 Nano IoT diciptakan untuk memberikan efisiensi ruangan, penghematan energi, performa tangguh serta kemudahan pengelolaan, agar bisa menciptakan tempat kerja yang produktif.

Baca Juga: Yuk Rasakan Jadi Astronot NASA Pakai Aplikasi Keren Ini

Maraknya insiatif digitalisasi di Indonesia saat ini, menemui beberapa hambatan seperti meningkatnya biaya energi, tingginya harga sewa ruang kerja, potensi ancaman siber di dunia maya, sampai ke tuntutan teknologi dari karyawan generasi modern memperlambat perusahaan untuk dapat memaksimalkan potensi dari transformasi digital.

Untuk mengantisipas hambatan seperti itu, hadir produk ThinkCentre M90n-1 Nano ini.

ThinkCentre M90n-1 Nano saat dipasang keyboard dan monitor
way

ThinkCentre M90n-1 Nano saat dipasang keyboard dan monitor

ThinkCentre M90n-1 Nano – Performa Tangguh dalam Ukuran Ultra-Portable

Dengan ukuran sepertiga dari ThinkCentre Tiny, ThinkCentre M90n-1 Nano adalah desktop komersial terkecil di dunia.

Memiliki berat 505 gram, desktop ini menghadirkan kenyamanan dan kemudahan pengelolaan yang dapat menghemat ruang bagi pengguna.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest