Follow Us

Xiaomi Masuk Daftar Perusahaan Dengan Potensi Pertumbuhan Tertinggi

Wahyu Prihastomo - Kamis, 24 Oktober 2019 | 15:30
Xiaomi Masuk Daftar Perusahaan Dengan Potensi Pertumbuhan Terbesar
Forbes

Xiaomi Masuk Daftar Perusahaan Dengan Potensi Pertumbuhan Terbesar

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren - Majalah ekonomi Fortune baru saja merilis daftar perusahaan yang memiliki potensi berkembang palng besar di dunia.

Dari 50 nama perusahaan yang dirilis, ada satu nama perusahaan pembuat produk hape yang berhasil duduk di posisi ketujuh.

Perusahaan tersebut adalah Xiaomi.

Baca Juga: Xiaomi Patenkan Desain dan Teknologi Dual Kamera Selfie di Dalam Layar

Kalau melihat bagaimana Xiaomi berkembang pesat selama beberapa tahun belakangan ini, rasanya wajar kalau Xiaomi masuk ke daftar ini.

Mengutip GSM Arena, Fortune mencatat bahwa saat ini Xiaomi memiliki nyaris 17.000 karyawan.

Dalam 12 bulan terakhir, Xiaomi berhasil mengantongi pendapatan sebesar $27.9 miliar dan mendapat keuntungan mencapai $1.6 miliar.

Dalam daftar 50 perusahaan yang dirilis, hampir separuhnya adalah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi dan komunikasi.

Xiaomi Masuk Daftar Perusahaan Dengan Potensi Pertumbuhan Terbesar
Xiaomi

Xiaomi Masuk Daftar Perusahaan Dengan Potensi Pertumbuhan Terbesar

Baca Juga: Penjualan Online Redmi Note 8 Diklaim Laris, 20 Ribu Unit Ludes Dalam 5 Menit

Sementara Xiaomi adalah satu-satunya perusahaan pembuat hape yang masuk ke dalam daftar ini.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest