Follow Us

Game Harry Potter: Wizards Unite Lacak Lokasi Saat Kamu Terlelap

Nicolaus Prama - Kamis, 17 Oktober 2019 | 19:40
Game Harry Potter: Wizards Unite ternyata menyimpan data lokasi pengguna meski tidak sedang digunakan
cnet.com

Game Harry Potter: Wizards Unite ternyata menyimpan data lokasi pengguna meski tidak sedang digunakan

Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama

Nextren.com - Jika pernah bermain game Harry Potter: Wizards Unite ada hal yang harus kamu tahu.

Game produksi Niantic ini membutuhkan fitur location aktif setiap kali bermain.

Sebab jika tidak diaktifkan, kamu tidak dapat menikmati beberapa fitur yang disematkan oleh Niantic.

Baca Juga: Rasakan Menjadi Harry Potter dengan Game Harry Potter: Wizard Unite

Tapi tahukah kamu, ternyata game ini tetap mengakses datamu meski tidak sedang digunakan.

Temuan ini diungkap baru-baru ini oleh Kotaku pada Rabu, 16 Oktober 2019 kemarin.

Artinya, segala datamu dikumpulkan oleh Niantic meski kamu dalam keadaan tidur terlelap.

Kotaku mengungkapkan lebih dari 25 ribu lokasi yang dibagikan hanya oleh 10 pemain.

Artinya, ada 3 data lokasi yang dibagikan melalui game Harry Potter: Wizards Unite setiap menitnya.

Bahkan Kotaku menyebut temuan ini jauh lebih banyak dari game Niantic, Pokemon Go.

Baca Juga: Baru Sepekan, Game Harry Potter: Wizards Unite Raih Pendapatan Rp 42 Miliar

Menjawab temuan ini, Niantic menyebut bahwa jumlah data lokasi yang banyak tersebut karena bug pada permainan.

Uniknya, bug hanya ditemukan pada Android.

Niantic juga menyebut bahwa tidak ada data privasi pengguna yang disialahgunakan.

Mereka juga menyebut bahwa pemain dapat menghapus data tersebut jika ingin, seperti dilaporkan oleh Cnet.

Kasus yang sama pernah mencuat pada game Pokemon Go, yang diunduh lebih dari 1 miliar kali.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest